KABUPATEN OGAN KOMERING ULU
Kabupaten Ogan Komering Ulu memiliki semboyan ‘Sebimbing Sekundang’ merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Sumatera Selatan. Pusat pemerintahan kabupaten ini berada di Baturaja. Berdasarkan letak astronomis kabupaten ini berada antara 103o40’00” Bujur Timur – 104o33’00” Bujur Timur dan 03o45’00” Lintang Selatan – 04o55’00” Lintang Selatan.
Batas-Batas Wilayah
Kabupaten Ogan Komering Ulu memiliki batas-batas wilayah sebagai berikut :
-
Sebelah utara berbatasan dengan Kabupaten Ogan Ilir;
-
Sebelah timur berbatasan dengan Kabupaten OKU Timur;
-
Sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten OKU Selatan;
-
Sebelah barat berbatasan dengan Kabupaten Muara Enim.
Kondisi Geografi
Kabupaten Ogan Komering Ulu memiliki kondisi geografis sebagai berikut:
-
Wilayah kabupaten ini memiliki topografi yang bervariasi mulai dari dataran rendah hingga deretan pegunungan. Untuk kemiringan lerengnya terbagi menjadi tiga yakni 0 sampai 2%, 2 sampai 15%, dan 15 sampai 40%. Rata-rata ketinggian wilayah Kabupaten OKU tersebut adalah 70 mdpl.
-
Sistem pengairan kabupaten ini dialiri dari DAS Ogan dengan muara sampai ke 15 anak sungai. Sementara itu kondisi iklimnya berupa tropis basah dengan suhu udara kira-kira 22oC sampai 31oC.
Wilayah Kabupaten Ogan Komering Ulu
Wilayah Administrasi Kabupaten Ogan Komering Ulu
Kabupaten Ogan Komering Ulu memiliki luas wilayah 3.617,60 km2 dan dihuni sebanyak 349.747 jiwa per tahun 2015 dengan kepadatan penduduk 96,68 jiwa/km2.
Sub Wilayah Kabupaten Ogan Komering Ulu
Secara administratif Kabupaten Ogan Komering Ulu memiliki 13 wilayah kecamatan yang terdiri dari 14 kelurahan dan 143 desa. Berikut adalah kecamatan-kecamatan yang berada di kabupaten ini :
-
Kecamatan Baturaja Barat
-
Kecamatan Baturaja Timur
-
Kecamatan Kedaton Peninjauan Raya
-
Kecamatan Lengkiti
-
Kecamatan Lubuk Batang
-
Kecamatan Lubuk Raja
-
Kecamatan Muara Jaya
-
Kecamatan Pengadonan
-
Kecamatan Peninjauan
-
Kecamatan Semidang Aji
-
Kecamatan Sinar Peninjauan
-
Kecamatan Sosoh Buay Rayap
-
Kecamatan Ulu Ogan
Transportasi
Untuk mencapai Kabupaten Ogan Komering Ulu dapat melewati jalur darat menggunakan sarana transportasi pribadi maupun konvensional. Armada bus di dalam wilayah kabupaten ini dapat ditemukan di Terminal Baturaja yang melayani rute keberangkatan antar kota dan antar kabupaten. Disamping itu, kabupaten ini juga menyediakan sarana transportasi kereta api di Stasiun Kemelak.
Pentingnya Kode Pos di Kabupaten Ogan Komering Ulu
Pembagian wilayah di Kabupaten Ogan Komering Ulu yang terdiri atas 13 kecamatan merupakan 14 kelurahan dan 143 desa ditambah perkembangan dunia online semakin berkembang pesat. Keadaan ini menggambarkan bahwa eksistensi kode pos sangat penting. Salah satunya digunakan sebagai acuan mencari letak wilayah oleh jasa pengiriman dan ekspedisi barang dan logistik.
Terlebih lagi dengan jumlah penduduk yang cukup banyak. Maka dengan adanya pembagian kode pos akan sangat membantu dalam mencari letak wilayah tersebut. Sehingga dapat menunjang perkembangan berbagai jasa pengiriman dan bisnis online di Kabupaten Ogan Komering Ulu.