KOTA LUBUKLINGGAU
Kota Lubuklinggau yang memiliki semboyan ‘Sebiduk Semare’ merupakan salah satu kota yang berada di Provinsi Sumatera Selatan. Berdasarkan letak astronomis kota ini berada antara 102o40’00” Bujur Timur - 103o00’00” Bujur Timur dan 03o04’10” Lintang Selatan - 03o22’30” Lintang Selatan.
Batas-Batas Wilayah
Kota Lubuklinggau memiliki batas-batas wilayah sebagai berikut :
-
Sebelah utara berbatasan dengan Kabupaten Musi Rawas;
-
Sebelah timur berbatasan dengan Kabupaten Musi Rawas;
-
Sebelah selatan berbatasan dengan Provinsi Bengkulu;
-
Sebelah barat berbatasan dengan Provinsi Bengkulu.
Geografis
Kota Lubuklinggau memiliki kondisi geografis sebagai berikut:
-
Beberapa kawasan berada dalam wilayah kota ini memiliki morfologi terjal dengan kemiringan lereng curam sehingga sulit untuk dijangkau. Kawasan yang dimaksudkan itu berada pada bagian utara kota.
-
Dengan posisi geostrategis berada sebagai penghubung Provinsi Bengkulu dan Sumatera Selatan di bagian barat serta bagian selatan menghubungkan dengan Provinsi Lampung.
Wilayah Kota Lubuklinggau
Wilayah Administrasi Kota Lubuklinggau
Kota Lubuklinggau memiliki luas wilayah sekitar 401,50 km2 dan dihuni sebanyak 226.783 jiwa per tahun 2016.
Sub Wilayah Kota Lubuklinggau
Kota Lubuklinggau terdiri dari 8 wilayah kecamatan dan total 7 kelurahan sebagai berikut:
-
Kecamatan Lubuklinggau Barat I
-
Kecamatan Lubuklinggau Barat II
-
Kecamatan Lubuklinggau Selatan I
-
Kecamatan Lubuklinggau Selatan II
-
Kecamatan Lubuklinggau Timur I
-
Kecamatan Lubuklinggau Timur II
-
Kecamatan Lubuklinggau Utara I
-
Kecamatan Lubuklinggau Utara II
Transportasi
Kota Lubuk Linggau dapat dicapai melalui jalur transportasi sebagai berikut:
-
Jalur darat menggunakan transportasi pribadi maupun massal. Transportasi massal atau konvensional tersebut dapat berupa bus, minibus, travel, dan kereta api. Untuk kereta api sendiri, Kota Lubuklinggau memiliki Stasiun Lubuklinggau.
-
Jalur udara menggunakan pesawat yang ada di Bandar Udara Silampari. Bandar udara tersebut melayani rute keberangkatan menuju Jakarta dan Palembang.
Pentingnya Kode Pos
Pembagian wilayah di Kota Lubuklinggau yang terdiri atas 8 kecamatan dan 72 kelurahan ditambah perkembangan dunia online semakin berkembang pesat. Keadaan ini menggambarkan bahwa eksistensi kode pos sangat penting. Salah satunya digunakan sebagai acuan mencari letak wilayah oleh jasa pengiriman dan ekspedisi barang dan logistik.
Terlebih lagi dengan jumlah penduduk yang cukup banyak. Maka dengan adanya pembagian kode pos akan sangat membantu dalam mencari letak wilayah tersebut. Sehingga dapat menunjang perkembangan berbagai jasa pengiriman dan bisnis online di Kota Lubuklinggau.