KOTA PEKALONGAN

Kota yang sering disebut dengan ‘Kota Batik’ merupakan kota yang terletak di Provinsi Jawa Tengah. Berdasarkan letak astronomis kota ini berada antara 109o37’55” Bujur Timur – 109o42’19” Bujur Timur dan 6o50’42” Lintang Selatan - 6o55’44” Lintang Selatan.

Batas-Batas Wilayah

Kota Pekalongan memiliki batas-batas wilayah sebagai berikut :

  • Sebelah utara berbatasan dengan Laut Jawa;

  • Sebelah timur berbatasan dengan Kabupaten Pekalongan dan Kabupaten Batang;

  • Sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten Pekalongan;

  • Sebelah barat berbatasan dengan Kabupaten Batang.

Geografi

Kota Pekalongan memiliki kondisi wilayah yang datar dan tidak memiliki wilayah yang curam. Jarak terbentang dari sebelah Utara ke Selatan hingga 9 km dan sebelah Barat ke Timur sekitar 7 km. Dengan jarak koordinat fiktif kota ini yang membujur antara 510 sampai 518 km dan melintang antara 517,75 sampai 526,75 km. Selain itum Pekalongan memiliki tanah jenis aluvial kelabu kekuningan yang berwarna sedikit kelabu dan aluvial yohidromorf.

Wilayah Kota Pekalongan

Wilayah Administrasi Kota Pekalongan

Kota Pekalongan memiliki luas wilayah sekitar45,25 km2 dan dihuni sebanyak 224.063 jiwa per tahun 2017 dengan kepadatan penduduk 4.951,66 jiwa/km2.

Sub Wilayah Kota Pekalongan

Kota Pekalongan terdiri dari 4 kecamatan dan 27 wilayah kelurahan. Berikut adalah kecamatan dan kelurahan yang berada di kota ini :

  1. Kecamatan Pekalongan Barat

  • Kelurahan Medono

  • Kelurahan Podosugih

  • Kelurahan Sapuro

  • Kelurahan Kebulen

  • Kelurahan Bendan Kergon

  • Kelurahan Pasirkratonkramat

  • Kelurahan Tirto

  • Kelurahan Pringrejo

  1. Kecamatan Pekalongan Utara

  • Kelurahan Banyurip

  • Kelurahan Buaran Kradenan

  • Kelurahan Jenggot

  • Kelurahan Kuripan Kertoharjo

  • Kelurahan Kuripan Yosorejo

  • Kelurahan Sokoduwet

  1. Kecamatan Pekalongan Timur

  • Kelurahan Noyontaansari

  • Kelurahan Kauman

  • Kelurahan Poncol

  • Kelurahan Klego

  • Kelurahan Gamer

  • Kelurahan Setono

  • Kelurahan Kalibaros

  1. Kecamatan Pekalongan Selatan

  • Kelurahan Krapyak

  • Kelurahan Kandang Panjang

  • Kelurahan Panjang Wetan

  • Kelurahan Padukuhan Kraton

  • Kelurahan Degayu

  • Kelurahan Bandengan

  • Kelurahan Panjang Baru

Transportasi

Untuk mencapai Kota Pekalongan dapat melewati Jalur Pantura, karena kota ini dilalui jalur Jakarta-Semarang-Surabaya. Transportasi yang disediakan cukup berkembang seperti kereta api, taksi, bus, dan angkutan kota. Stasiun Pekalongan merupakan satu-satunya stasiun kereta api di Pekalongan. Terdapat juga stasiun pemberhentian bus terbesar yaitu Terminal Bus Tipe A Pekalongan.

Pentingnya Kode Pos

Pembagian wilayah Kota Pekalongan yang terbagi atas 4 kecamatan meliputi 27 kelurahan serta perkembangan dunia online semakin berkembang pesat. Keadaan ini menggambarkan bahwa eksistensi kode pos sangat penting sebagai acuan mencari letak wilayah dalam penggunaan jasa pengiriman dan ekspedisi barang dan logistik agar tidak salah alamat. Terlebih lagi dengan angka jumlah penduduk yang lebih dari satu juta jiwa. Dengan adanya kode pos dinilai akan sangat membantu dalam mencari wilayah tersebut. Sehingga dapat menunjang perkembangan berbagai jasa pengiriman dan bisnis online di Kota Pekalongan.