Wilayah Johar Baru
Kecamatan Administrasi Johar Baru
Johar Baru merupakan salah satu kecamatan yang berada di Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta. Luas wilayah Kecamatan Johar Baru yaitu 2.37 km2. Wilayah yang cukup kecil, membuat Johar Baru memiliki kepadatan penduduk tertinggi di Jakarta Pusat yaitu 45.443 jiwa/km2.
Sub Wilayah Johar Baru
Kecamatan Johar Baru memiliki 4 kelurahan, yaitu:
-
Kelurahan Galur
-
Kelurahan Tanah Tinggi
-
Kelurahan Kampung Rawa
-
Kelurahan Johar Baru
Kantor dan Instansi Pemerintah
Kantor camat Kecamatan Johar Baru terletak di Jalan Johar Baru Utara V No 1 RT 12 / RW 3, Johar Baru, Johar Baru, Jakarta Pusat, dengan nomor kode pos 10560. Kantor pemerintahan yang ada di kecamatan ini diantaranya adalah Kantor Akuntan Publik (Kap) DRS. Kamarus Zaman Sedjati, Dinas Pendapatan Daerah, Percetakan Negara Republik Indonesia (PNRI), Badan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM RI), Ditjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (Ditjen P2P), Sekretariat Badan Balitbangkes, Pusat Penelitian dan Pengembangan Biomedis dan Farmasi, Pemberantasan Penyakit Menular Langsung Ditjen PPM & PL Depkes RI, dan lain sebagainya.
Fasilitas Sekolah
Fasilitas sekolah di kecamatan ini berjumlah 50 sekolah yang terdiri dari 38 sekolah negeri dan 12 sekolah swasta meliputi SD/MI, SMP Sederajat, SMA dan SMK dengan jumlah peserta didik sebanyak 15.158 siswa/i. Adapun universitas yang terdapat di kecamatan ini yaitu Akademi Pariwisat Buana Wisata dan Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Mandala Indonesia (STIE AMI)
Fasilitas Kesehatan
Adapun fasilitas kesehatan yang ada di Kecamatan Johar Baru meliputi berbagai rumah sakit, klinik, juga puskesmas seperti :
Rumah Sakit Umum Daerah Johar Baru, Rumah Sakit Kebidanan Dharma Kasih, Rumah Bersalin Kecamatan Johar Baru, Rumah Bersalin Ikatan Bidan Indonesia, Rumah Sakit Bersalin Panti Astuti, Rumah Sakit Paru Paru, Klinik Johar Medika, Klinik Sumber Sehat, In Harmony Clinic, Dokter Gigi Anna Julianti, Puskesmas Kecamatan Johar Baru, dan lain sebagainya.
Gedung dan Ikon Tempat
Gedung-gedung yang tersedia di daerah ini meliputi, gedung pertemuan, tempat acara umum, juga gedung resepsi penikahan seperti Aula Sasana Krida Kramat Jaya, Gedung Gadih Ratih, Gedung Putra Fatahillah, Gedung Lala, Gedung Eva, Gedung SKKT, dan lain sebagainya.
Pentingnya Kode Pos
Pentingnya kode pos dapat dilihat saat proses pencarian alamat atau lokasi yang membutuhkan alamat lengkap. Salah satu faktor kelengkapan alamat ialah kode pos. Kecamatan Johar Baru sendiri sudah memiliki 4 nomor kode pos yang mewakili setiap kelurahan di Johar Baru dan sudah tercantum resmi agar mempermudah proses pencarian lokasi dan kelengkapan data.